">
Manxigroup.com – Review Keunggulan Epson L120. Hallo Manxivers!! Mungkin udah banyak sih Blog atau Web yang sudah mereview Printer Epson L120, cuman mungkin masih banyak Manxivers atau pengunjung setia Manxigroup.com yang masih awam atau masih belum begitu mengerti keunggulan-keunggulan yang terdapat pada Epson L120. Maka dari itu artikel ini mimin buat.
Oke deh, kita langsung capcus ke reviewnya langsung aja ya! Cekidot!!
Setelah beberapa dekade dan akhirnya trend pasar Printer berubah ke Inkjet, Canon dan HP mungkin jadi salah satu nama-nama brand utama kompetitor Epson. Namun, Epson tidak menyerah dan melakukan berbagai rombakan Inovasi dengan mengeluarkan produk-produk andalannya salah satunya adalah Epson L120.
Dengan dukungan teknisi dan tim RnD yang dimilikinya, terciptalah sebuah Inovasi baru didalam dunia Printing. Uniknya, Inovasi ini pada dasarnya dirilis untuk kebutuhan cetak masyarakat Indonesia. Dimana masyarakat Indonesia pada waktu itu memiliki kebiasaan memodifikasi printer cartridge tinta dengan sistem infus. Selain lebih banyak page yieldnya, sistem infus memiliki keunggulan lain yaitu hemat tinta.
Melihat permasalahan ini, Epson mulai menyiapkan inovasinya yaitu dengan merilis printer L series. Dan salah satu Produk yang sangat populer dan banyak dipakai dimasa dekade ini adalah L120. Walaupun hanya memilki fitur Print Only, namun L120 memiliki keunggulan sehingga banyak orang yang menggunakannya antara lain seperti :
Yap, dengan Print speed sekitar 8,5 IPM untuk warna hitam dan 4,5 IPM untuk warna. Epson L120 sudah termasuk printer dengan kecepatan yang mumpuni. Kalau Manxivers mau usaha percetakan kecil-kecilan pakai Printer ini sudah masuk deh! Masalah efisiensi Produktivitas beres! Nggak butuh waktu lama-lama lagi.
Walaupun termasuk jenis printer rumahan. Epson L120 juga bisa Manxivers pakai buat keperluan kantor lho. Dengan desain yang kompak, printer ini sangat memungkinkan untuk diposisikan di meja kerja ataupun kantor. Cuman saran nih ye, kalau Manxivers punya printer ini sebaiknya di sisi kana meja tersebut kosong. Tujuannya cuman buat memudahkan Manxivers buat melakukan isi ulang.
Kalau Manxivers beli nih Printer, mimin jamin isi ulang tinta habis nggak ribet, nggak repot dan minim berantakan! Printer ini juga menyediakan tabung khusus dan memudahkan aliran tinta yang lancar saat proses refill.
Efisiensi cetak dari printer ini juga cukup maksimal, dengan botol tinta dari Epson sebesar 40 ml pada tiap tangki warna masing-masingnya, printer ini mampu mencetak 4500 halaman hitam putih dan 7500 dokumen warna. Sangat cocok untuk Manxivers yang sedang mengerjakan skripsi, menjalankan bisnis printing dokumen, atau perkantoran yang butuh untuk mencetak dokumen-dokumen hitam putih.
Selama Manxivers menggunakan tinta original, Epson akan memberikan jamninan kualitas hasil cetak. Hal ini pun juga ditambah garansi selama 2 tahun atau Printer telah melakukan proses percetakan sebanyak 20.000 lembar.
Gimana Manxivers? Epson L120 atau L-Series lainnya?
Oke, Sekian dulu ya Manxivers Review Keunggulan Epson L120. Semoga bermanfaat dan jangan lupa buat share artikel ini ke temen-temen kamu yang membutuhkan. Terima Kasih!
Tertarik Dengan Printer Epson L120? Langsung Cuss Aja deh Manxivers! Hubungi Customer Service Kami atau Gambar Di Bawah Ini Mengenai Informasi Ketersediaan Produk dan Harga.
Bagikan informasi tentang MANXI REVIEW : JADI SALAH SATU PRINTER TERLARIS, SIMAK REVIEW 5 KEUNGGULAN EPSON L120 BERIKUT INI! kepada teman atau kerabat Anda.
Belum ada komentar untuk MANXI REVIEW : JADI SALAH SATU PRINTER TERLARIS, SIMAK REVIEW 5 KEUNGGULAN EPSON L120 BERIKUT INI!